Sebagai pemimpin yang baik harus bisa melihat semua apa yang menjadi kebutuhan berupa pembangunan untuk masyarakat umum dan mampu melihat mana yang menjadi pandangan atau pendapat orang- perorangan. Pendapat ini disampaikan Bupati Ende, Ir. Marselinus Y.W Petu saat memberikan sambutan pada acara peresmian Kantor Lurah Onekore dan Serah teriama jabatan Camat Ende Tengah dan pelantikan TP.PKK Keluarahan Onekore, Paupire dan Potulando di Kantor Lurah Onekore, Selasa (28/1). Dikatakan oleh Bupati Marsel, saat ini banyak penilaian tentang kepemimpinan dirinya bersama Djafar Ahmad. Namun atas penilaian-penilaian tersebut merupakan hal yang wajar dalam kepemimpinan daerah otonom dewasa ini.
“Perbedaan pendapat, pandangan dan penilaian bagi pemimpin daerah itu wajar. Namum untuk membangun sebuah wilayah atau daerah, hal yang menjadi catatan penting adalah membangun untuk masyarakat. Saya membangun bukan menyenangkan orang perorangan namun membangun fisik untuk masyarakat. Soal Taman Toleransi Umat beragama gunung meja, Videotron, pembangunan fisik tata kota Ende, ini semua soal perbedaan cara berpikir saja, bukan saling menyalahkan. Dulu awal kemerdekaan semua kita termasuk NTT dan Papua, Masih susah dan menderita, tapi presiden Soekarno malah bangun jembatan semanggih dan Monas,”kata Bupati Marsel.
Kedepan kolaborasi Marsel-Djafar, untuk menjawabi kebutuhan masyarakat Kabupaten Ende akan transportasi darat, laut dan udara, dalam waktu dekat pemerintah Kabupaten Ende bekerja sama dengan Pelindo Indonesia akan membangun 2 (dua) terminal utama di Pelabuhan IPI Ende dan Pelabuhan Soekarno Ende.
“kita akan kerjasama dengan Pelindo Indonesia, untuk membangun dan memperluas terminal Pelabuhan IPI Ende dan Pelabuhan Soekarno Ende, sup aya bisa disandar oleh kapal-kapal jenis Roro. Nanti akan ada Kapal Roro baru lagi dan semakin hari jumlah kapal Roro semakin banyak. Ini membuktikan animo investasi di Kabupaten Ende semakin baik. Semetara itu juga nanti akan ada kapal perintis Omsini yang juga menyinggahi Ende dengan tujuan Ende- Jakarta – Batam,”ujar Bupati Marsel. (roby-humassetdaende)