Headline

.

  • MOHON MAAF BLOG HUMAS ENDE SUDAH GANTI ALAMAT BLOG..SILAKAN KUNJUNGI BLOG HUMAS PROTOKOL YANG BARU DENGAN ALAMAT : (KLIK GAMBAR) https://humasprotokolende.blogspot.com

Rabu, 07 Oktober 2015

75 REMAJA PUTUS SEKOLAH IKUT PELATIHAN PBM


Sebanyak 75 orang anak remaja putus sekolah dari Kelurahan Paupire, Kelurahan Tanjung dan Desa Nggorea mengikuti pelatihan Pelayanan Berbasis Masyarakat (PBM) Bagi Remaja Putus Sekolah yang diselenggarakan oleh Panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Naibonat Kupang.

Kasie Rehabilitasi Sosial pada Panti Sosial Bina Remaja Naibonat Kupang Andreas Banggo, menyampaikan ini dalam laporannya pada acara pembukaan Kegiatan Pelatihan PBM di Gedung Inepare Jl.Eltari-Ende (Senin, 05/10/2015).

Peserta pelatihan yang berasal dari Kelurahan Paupire, Kelurahan Tanjung dan Desa Nggorea menurutnya ,masing-masing sebanyak 25 orang dengan jenis pelatihan ketrampilan yang  diberikan yakni pelatihan ketrampilan otomotif, pelatihan ketrampilan tata boga dan pelatihan ketrampilan Tenun Ikat.

Lebih lanjut Ia mengatakan, penyelenggaraan PBM ini bermaksud untuk memberikan ruang kepada organisasi sosial dan masyarakat untuk ikut serta berpartisipasi aktif dalam pelayanan rehabilitasi sosial terhadap anak remaja putus sekolah.

Ia menambahkan, selain mendekatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya anak remaja putus sekolah, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengembangkan minat dan bakat anak remaja melalui pelatihan ketrampilan serta melatih anak agar mampu menghidupi diri sendiri dan keluarganya. (Humas/Ende/Inggrita Dewi)