Headline

.

  • MOHON MAAF BLOG HUMAS ENDE SUDAH GANTI ALAMAT BLOG..SILAKAN KUNJUNGI BLOG HUMAS PROTOKOL YANG BARU DENGAN ALAMAT : (KLIK GAMBAR) https://humasprotokolende.blogspot.com

Rabu, 04 November 2015

TERATAI CUP 2015 BERAKHIR



Turnamen bola volley antar club Teratai Cup 2015, yang digelar  Subden 3  Den B Pelopor Brimob Ende dalam rangka HUT ke-70  Brimob selama hampir satu bulan ini, tanggal 31/10 berakhir dan ditutup Wakapolres Ende,  Kompol I Ketut Wiyasa di lapangan Volley Brimob Ende.

Sebelum upacara penutupan , digelar partai final yang mempertemukan 8 (delapan) team memperebutkan juara 1 sampai dengan 3. Pada partai awal memperebutkan posisi III di bagian putera antara Tim Satria melawan Enggal Jaya, dimenangkan Enggal Jaya  dengan skor 3-1, sementara di bagian puteri berhadapan STPM Sta. Ursula melawan Bhayangkari Polres Ende dimenangkan Bhayangkari Ende juga dengan skor 3-1. Sementara di partai puncak memperebutkan tempat Pertama, Tim Putera Medica kembali menunjukan kelasnya dengan mengalahkan Tim Britama dengan skor 3-2. Di bagian puteri memperebutkan tempat pertama saling berhadapan Tim Lisna Ende melawan Tim Medica dimenangkan Tim Lisna Ende dengan skor 3-1.

Wakapolres Ende, Kompol I Ketut Wiyasa saat menutup turnamen tersebut mengatakan, turnamen bola volley ini selain sebagai hiburan bagi masyarakat pencinta olahraga bola volley juga sebagai wahana untuk menemukan  bibit-bibit pemain muda bola volley dan mengembangkan bakat mereka. Turnamen ini tentunya juga dapat menggerakan dan memajukan olahraga bola volley di Kabupaten Ende.

Kasubden 3 Den Pelopor Brimob Ende, Frans Siga menilai penyelenggaraan Teratai Cup 2015 ini berjalan aman dan tepat waktu seperti yang sudah diagendakan panitia. Ia juga memberikan apresiasi kepada panitia, wasit, pemain, official dan penonton yang turut membantu panitia dalam ikut serta menjaga situasi yang aman sehingga tidak menimbulkan hal-hal yang dapat mengganggu turnamen ini. Apresiasi yang sama juga diberikan kepada pihak sponsor yang ikut membantu dan mendukung panitia dalam mensukseskan Turnamen Bola Volley antar club Teratai Cup 2015 ini.

Tim Medica yang keluar sebagai Juara I berhak mendapatkan piala bergilir, piala tetap dan uang pembinaan sebesar Rp. 5 Juta, Britama yang keluar sebagai juara ke-II mendapatkan piala tetap dan uang pembinaan sebesar Rp. 3,5 Juta Rupiah, Juara III diraih Enggal Jaya mendapatkan piala tetap dan uang pembinaan sebesar Rp. 2,5 Juta dan juara IV yang diraih Satria mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp. 1,5 Juta.

Di bagian Puteri, Lisna Ende meraih juara I, disusul Medica Ende di tempat ke-2, team Bhayangkari Ende keluar sebagai juara III dan STPM. Sta. Ursula di posisi IV. Juara di kategori puteri ini juga mendapatkan piala dan uang pembinaan seperti  yang diterima para juara pada team Putera.

Sementara pemain terbaik putera diraih Eusabius Berni dari Britama Ended an di kategori puteri pemain terbaik diraih Apriliana siswa kelas yang merupakan pemain termuda dari Persit Kodim Ende. Keduanya berhak mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 1,5 Juta Rupiah.

Turut hadir pada upacara penutupan sekaligus menyaksikan pertandingan di partai final dan didaulat untuk menyerahkan piala kepada para juara, Kapolres Ende AKBP Yohanes Bangun, Dandim 1602 Ende Letkol Inf. Bambang Heri Tugiyono, Danki Kompi Senapan C Lettu Inf. Jahrul Fahmi, Pimpinan BUMN/BUMD serta Kasubden Brimob Ende Frans Siga selaku tuan Rumah.(Humas Ende, Helen Mei (eln)).