Bupati Ende, Marsel Petu meminta kepada warga masyarakat lingkungan Rukun Tetangga (RT) Puujambu Kelurahan Roworena Barat dan lingkungan sekolah SMAN 2 Ende untuk memanfaatkan sumur bor dengan baik.
Hal ini dikatakan Bupati Ende, Marsel Petu pada saat kegiatan pemanfaatan sumur bor dalam program penelitian, mitigasi dan
Menurut Bupati Marsel banyak persoalan yang dihadapi khususnya terkait dengan ketersediaan sumber daya air di Kabupaten Ende yang meliputi kualitas air yang sudah tidak mampu memenuhi kebutuhan masyarakat yang terus meningkat, kualitas air untuk keperluan konsumsi sehari – hari yang semakin menurun termasuk di Lingkungan RT Puujambu yang mengalami kesulitan terhadap ketersediaan air bersih.
Pemerintah Daerah demikian Bupati, memberikan perhatian khusus kepada masyarakat dengan melakukan lobi – lobi ke Pemerintah pusat berupa pengajuan proposal bantuan melalui Kementerian ESDM dalam hal ini Badan Geologi Bandung.
Upaya pemerintah ini terjawab katanya dengan adanya pembangunan sumur bor melalui program penelitian, mitigasi dan pelayanan geologi, sub program penelitian, mitigasi dan pelayanan Geologi, Sub program penelitian dan Pelayanan Geologi Lingkungan dan Air Tanah, Badan Geologi Bandung Tahun Anggaran 2016.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati Marsel berkesempatan meninjau langsung pembangunan sumur bor yang berada di lokasi SMAN 2 Ende dan juga di warga masyarakat lingkungan RT Puujambu.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kornelis Wara, Camat Ende Utara, Ismail Petorsila, Lurah Roworena Barat, Visensius Dami, S.Sos, Kepala Sekolah SMAN 2 Ende, Amideus Rodriques Sawu, Para guru SMAN 2 Ende.(ria Humas Setda Ende)