Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan RI ke-72 Tingkat Kabupaten Ende berlangsung meriah. Upacara puncak yang dipusatkan di lapangan Pancasila tersebut dihadiri selain tamu undangan juga ribuan masyarakat yang turut menyaksikan dari sisi kiri kanan lapangan Pancasila.
Peringatan HUT RI yang diawali Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih tersebut,
Usai upacara bendera, Peringngatan HUT RI ke-72 juga diwarnai dengan atraksi marching band dari SMA Katolik Frateran Ndao Ende dan Madrasyah Alawyah Negeri (MAN) dan dilanjutkan dengan kegiatan devile yang melibatkan peserta dari SKPD, Perguruan Tinggi, pelajar dari tingkat SD sampai dengan SMA juga dikuti drum Band dari sekolah-sekolah.
Walaupun Pelaksanaan defile dilaksanakan sekitar pukul 12. 00, namun peserta maupun masyarakat masih setia mengikuti kegiatan tersebut. Masyarakat yang memadati sisi kiri kanan badan jalan Soekarno sangat antusias menyaksikan atraksi devile dan memberikan applaus kepada peserta devile.
Salah satu Warga Ende, Ibu Amsia sangat antusias melihat acara HUT RI Ke 72 dari awal hingga akhir. “Saya sangat senang melihat acara HUT RI tiap tahunnya selain acaranya bagus dan senang menyaksikan secara langsung anggota paskibraka juga sangat bagus dan baik dalam menjalankan tugasnya,”ujarnya. Pada sore hari sebelum upacara Penurunan Bendera dilaksanakan Display drumband dari sekolah-sekolah SMP Margot Ende dan sekolah lainnya. (ria-humas Ende)