Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) merupakan salah satu program yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. STBM berlandaskan pada perilaku hidup masyarakat, bukan pada sebuah anggaran atau pendanaan. Karena itu dapatlah dikatakan STBM adalah pemberdayaan bukan subsidi.
Herman Yosef Wadhi,ST Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ende menegaskan ini dalam sambutannya pada acara Pengukuhan Badan Kemitraan Puskesmas dan Deklarasi Desa Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Desa Worhopapa Kecamatan Ende, (Senin/29/06/15).
Mengatasi persoalan tersebut diatas demikian Heri, pemerintah berserta seluruh stakeholder berupaya memberikan pemahaman dengan beragam cara dan upaya. Adapun cara dan upaya yang dilakukan jelas Heri adalah dengan memberikan sosialisasi tentang pentingnya perilaku hidup sehat dan pentingnya kesehatan dalam hidup bermasyarakat.
Ia menuturkan bahwa perilaku hidup sehat yang termuat dalam 5 butir STBM, harus terimplementasi dalam perilaku hidup masyarakat Kecamatan Ende khususnya. Dari 5 pilar STBM tersebut 2 pilar yang utama dan terutama yang harus dikedepankan pelaksanaannya adalah stop buang air besar sembarangan (STOP BABS) dan perilaku cuci tangan pakai sabun (CTPS). Kedua perilaku ini katanya lagi merupakan pilar utama dalam pencapaian dan mendukung 3 pilar lainnya, antara lain; pengelolaan air minum rumah tangga; pengelolahan sampah dan pengelolahan limbah cair rumah tangga.
Ia menambahkan, demi pencapaian kelima pilar STBM dalam kehidupan masyarakat, pemerintah Kabupaten Ende telah mengucurkan anggaran sebesar Rp.450.000.000,-. Dengan besarnya anggaran ini diharapkan segala kesulitan dan permasalahan yang terjadi dalam penciptaan masyarakat yang berperilaku STBM dapat terfasilitasi dengan baik dan benar. “Saya harapkan kepada masyarakat kabupaten Ende, khususnya masyarakat Kecamatan Ende agar dapat memanfaatkan anggaran yang dikucurkan pemerintah demi terlaksananya perilaku STBM dalam kehidupan sehari-hari”, tuturnya.
Hadir pada kegiatan dimaksud; Bupati Ende, perwakilan Plan Indonesia, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Ende, Pimpinan BUMN dan BUMD, Pimpinan SKPD lingkup pemerintah Kabupaten Ende, Camat Ende beserta jajarannya, dan masyarakat Kecamatan Ende. (Florida Afhny-Humas Pemkab Ende).