Headline

.

  • MOHON MAAF BLOG HUMAS ENDE SUDAH GANTI ALAMAT BLOG..SILAKAN KUNJUNGI BLOG HUMAS PROTOKOL YANG BARU DENGAN ALAMAT : (KLIK GAMBAR) https://humasprotokolende.blogspot.com

Kamis, 23 Agustus 2018

RESEPSI KENEGARAAN MERUPAKAN PERNYATAAN SYUKUR

“Kebersamaan kita malam ini di acara Resepsi Kenegaraan tentunya  dengan satu tujuan menyampaikan syukur untuk kemerdekaan Republik Indonesia yang saat ini memasuki usia ke-73 Tahun serta syukur untuk seluruh rangkaian kegiatan yang boleh berjalan dengan baik dan sukses” Ujar Bupati Ende, Ir. Marselinus Y. W. Petu pada acara Resepsi Kenegaraan Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 Tingkat Kabupaten Ende di aula Rumah Jabatan Bupati  Jalan Eltari, Jumat (17/8/18)
Kebersamaan dalam kegiatan Resepsi Kenegaraan demikian Bupati Marsel Petu,  tentunya sebagai bentuk komitmen kita untuk terus mengobarkan semangat perjuangan para Pahlawan Kusuma Bangsa khususnya Pahlawan Kemerdekaan, agar setiap saat kita juga terus menjadi bagian dari sejarah perjuangan bangsa dengan cara memberikan kontribusi nyata pada semua aspek pembangunan sesuai peran yang diemban.

Bupati Marsel katakan, dirinya bersama Wakil Bupati  Drs. H. Djafar H. Achmad, MM menyampaikan terimakasih kepada panitia dan semua pihak yang telah bekerja maksimal sesuai perannya, sehingga rangkaian kegiatan Peringtan HUT RI ke-73 boleh berjalan sesuai apa yang di harapkan.

Tentunya dari berbagai persiapan hingga pelaksanaan demikian Bupati Marsel banyak ditemukan hambatan.  Namun demikian semuanya itu dapat dijadikan pembelajaran untuk diperbaiki di tahun berikutnya. Oleh karena itu hal terpenting usai kegiatan ini adalah pelaksanaan evaluasi dari semua unsur panitia sehingga kedepannya dapat diperbaiki apabila ada kekurangan yang harus diperbaiki.

Bupati  memberikan apresiasi secara khusus bagi anggota Paskibara Kabupaten Ende, yang telah mengemban amanat dengan melaksanakan tugas pengibaran dan penurunan Sang Merah Putih dengan baik dan sukses. “ Ini tentunya menjadi moment yang sangat indah dan akan menjadi kenangan yang tidak akan pernah dilupakan bagi semua anggota Paskibra. Karena terjadi sekali dalam hidup kalian dan tentunya kelak akan menjadi cerita indah, pernah menjadi anggota Paskibra. “Paskibra 2018”. Dan harus diingat kalian adalah orang-orang pilihan , putra-putri terbaik kabupaten Ende”Ujar Bupati Marsel.(Humas Ende/Helen Mei (eln))