“Saya bersama Wakil Bupati Drs. H. Djafar H. Achmad bekerja membangun kabupaten Ende bukan untuk menyenangkan orang per orang, tetapi kami bekerja untuk menyenangkan dan mensejahterakan seluruh masyarakat di wilayah ini”ujar Bupati Ende, Ir. Marselinus Y. W. Petu saat menyampaikan sambutan pada acara syukuran 3 (tiga) tahun kepemimpinan dirinya bersama Wakil Bupati Drs. H. Djafar H. Achmad,MM di Rujab Bupati, Jln. Eltari (Senin,10/4).
Bupati Marsel Petu mengatakan, dirinya bersama Wakil Bupati menyadari, bahwa dalam menjalankan roda kepemimpinan menjadi Bupati dan wakil Bupati mereka akan menemukan berbagai macam karakter masyarakat.
Dari berbagai karakter yang ada pasti ada masyarakat yang mendukung, ada yang abu-abu dan bahkan ada yang tidak mendukung.
Bagi mereka yang tidak mendukung,demikian Bupati, tentunya akan terus berupaya memberikan pernyataan dan membentuk opini di masyarakat apabila kebijakan yang diambil Bupati dan Wakil Bupati salah, bahkan ada juga yang mengatakan kalau program yang dibuat tidak menyentuh kepentingan masyarakat.
“saya mau katakan, kalau seseorang sudah tidak suka dengan kita, apapun yang kita kerjakan selalu salah dimatanya, apa yang kita buat selalu dianggap tidak benar, jadi untuk apa kita harus mempedulikan orang yang memang sejak awal sudah tidak suka, karena sekali lagi saya katakan saya bersama pa Djafar bekerja untuk banyak orang bukan untuk menyenangkan orang per orang”tegasnya.
Menurut Bupati Marsel,masih banyak hal yang lebih penting dimana dia bersama wabup Djafar pikirkan untuk membangun wilayah ini, sehingga mereka tidak terlalu mempedulikan kelompok-kelompok yang tidak mendukung.
Tambahnya, bagi dirinya bersama pa Djafar ketika kebijakan atau program yang diambil untuk kepentingan masyarakat dan sudah sesuai aturan maka program atau kebijakan tersebut tetap dilaksanakan, karena bagaimanapun pembangunan harus tetap berlanjut.
Dia juga memberikan apresiasi kepada seluruh komponen masyarakat di wilayah ini, yang telah mendukung dirinya bersama wakil bupati hingga sampai usia tiga tahun kepemimpinan mereka, dan berharap dukungan akan terus diberikan selama kepemimpinan mereka terutama dalam upaya mewujudkan masyarakat Ende yang lebih sejahtera dari waktu ke waktu. (Humas Ende/helen mey (eln))