Headline

.

  • MOHON MAAF BLOG HUMAS ENDE SUDAH GANTI ALAMAT BLOG..SILAKAN KUNJUNGI BLOG HUMAS PROTOKOL YANG BARU DENGAN ALAMAT : (KLIK GAMBAR) https://humasprotokolende.blogspot.com

Rabu, 25 Mei 2016

PEMDA ENDE GELAR GALA DINNER SAMBUT PESERTA TOUR DE FLORES

Pemerintah Kabupaten Ende menggelar gala dinner menyambut peserta Tour de Flores yang berlangsung di Museum Tenun Ikat, Jumat (20/05/2016). Hadir dalam acara tersebut Menteri Perindustrian RI, Saleh Husin, Bupati Ende, Marselinus Y.W. Petu, Wakil Bupati Ende, Djafar Achmad, Sekretaris Daerah Kabupaten Ende, DR,dr. Agustinus G. Ngasu, Ketua DPRD Ende, Heri Wadhi, Presiden Direktur Astra Daihatsu, Sudirman Said, Ketua Tour de Flores, Primus Dorimulu.

Acara dimulai dengan musik dari Bappeda Voice Ende, selanjutnya para peserta Tour de Flores disuguhi dengan tarian yang mengisahkan tentang keberadaan Danau Kelimutu dari sanggar seni Cindy Onekore serta tarian dari paguyupan Bali.

Bupati Ende, Ir Marsel Petu dalam sapaan selamat datang mengatakan pihaknya boleh berbangga karena kehadiran dan aktivitas yang dilakukan peserta Tour de Flores yang  telah memberikan warna lain untuk Flores dan membuka cakrawala berpikir serta imajinasi tentang penyelenggaraan event semacam ini yang mungkin hanya mampu disaksikan melalui media massa dan elektronik. Oleh karenanya dengan penuh ketulusan pihaknya mengajak untuk menyambut dan memberikan apresiasi sepantasnya.

“Kita jamu dan layani sebagai seorang sahabat dan kita posisikan diri sebagai tuan rumah yang baik, yang melayani dengan kasih dan memberi tanpa pamrih. Karena apa yang dilakukan adalah perwujudan dari komitmen bersama untuk membangun Flores dalam satu kesatuan wilayah, dalam konstelasi pengembangan destinasi Flores,”kata Bupati Marsel.
Menurut Bupati Marsel bahwa penyelenggaraan Tour de Flores 2016 merupakan perpaduan untuk mendapatkan prestasi aktivitas kreasi atau kegiatan olahraga untuk mendapatkan prestasi  juga mendapatkan aktivitas wisata/rekreasi agar lebih mengenal, memahami dan menikmati keanekaragaman karakteristik Flores secara utuh.

Ia menambahkan Flores memiliki keanekaragaman daya tarik wisata yang unik, Flores memiliki topografi wilayah yang sulit dan penuh tantangan, Flores memiliki wilayah laut dengan panorama pantai yang indah, Flores dengan pegunungan yang beriklim sejuk dan menyegarkan, Flores dengan lembah ngarai, perbukitan tersebar merata di setiap wilayah, serta Flores dengan danau tiga warnanya kelimutu yang eksotik dan penuh misteri. (ria humas Setda Ende)