Headline

.

  • MOHON MAAF BLOG HUMAS ENDE SUDAH GANTI ALAMAT BLOG..SILAKAN KUNJUNGI BLOG HUMAS PROTOKOL YANG BARU DENGAN ALAMAT : (KLIK GAMBAR) https://humasprotokolende.blogspot.com

Senin, 18 Januari 2016

BUPATI MARSEL RESMIKAN KANTOR LURAH MAUTAPAGA

Bupati Ende Marselinus Y. W. Petu, Kamis (14/1) meresmikan penggunaan gedung kantor Kelurahan Mautapaga di Jln. Gatot Soebroto. Saat memberikan sambutan Bupati Marsel mengatakan, momen peresmian Kantor Kelurahan Mautapaga harus dimaknai sebagai bagian dari proses pembangunan yang berkelanjutan.

Setelah peresmian ini, masih ada tahapan  berikutnya yaitu pemeliharaan/pengembangan hasil pembangunan yang ada agar dapat digunakan untuk sebesar-besarnya bagi pelayanan dan demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Tahun 2016 sebagai tahun kelahiran baru menuju Perubahan “dari Ende untuk NTT Baru menuju Indonesia Hebat” maka keberadaan Kantor Kelurahan Mautapaga saat ini termasuk pembangunan infrastruktur penunjang lainnya dengan dana PNPM-MPD akan semakin meneguhkan komitmen  bersama membangun  dari desa dan kelurahan guna mewujudkan karateristik, kemandirian dan kesejahteraan yang berkeadilan di Kabupaten Ende.

Tantangan pemerintah dan masyarakat kedepan adalah bagaimana secara bersama dan bertahap, konsisten untuk mewujudkan harapan dan kebutuhan yang menjadi cita-cita bersama dengan apa yang dimiliki melalui kerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas bergerak dari titik yang sama menuju tujuan bersama membangun Kabupaten Ende.

Jelasnya, sebagai jawaban atas kepercayaan yang telah diberikan masyarakat kepada dirinya bersama Wakil Bupati telah mencanangkan dan menginstruksikan kepada seluruh jajaran Pemerintah Daerah untuk tinggal landas menuju perubahan.

Komitmen ini juga harus diikuti dan didukung semua lapisan masyarakat dan hirearki pemerintahan yang ada. Wujud dari kelahiran baru ini adanya perubahan sikap, perilaku, dan budaya/kebiasaan  lama yang menghambat pembangunan kiranya secara bertahap dikurangi dan dihilangkan digantikan dengan sikap dan budaya baru yang penuh inovasi dan membumi sesuai karateristik masyarakat Kabupaten Ende dengan mengedepankan profesionalisme  tanpa meninggalkan kekeluargaan dan kegotongroyongan.

Ia berharap, gedung kantor Kelurahan Mautapaga yang semakin baik dan representative ini kiranya berdampak juga pada pelayanan yang semakin prima kepada masyarakat. “Saya berharap gedung kantor yang baru dan sangat representative ini  membawa perubahan pelayanan kepada masyarakat yang semakin baik”ujarnya.(Humas Ende/Helen Mei (eln))